Wakil Bupati Garut : BUMDes Peran Sentral Ekonomi

FOKUS797 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman menghadiri acara Pelatihan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang diinisiasi Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Garut, di Aula Bank BJB Garut, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Garut Kota, Selasa (15/02/2022).

Dalam kesempatan ini, Wabup Garut mengatakan, keberadaan BUMDes bisa dijadikan sebuah momentum bagi desa untuk mengambil peran ekonomi yang aktif untuk memajukan perekonomian di desanya.

“Bagaimana caranya agar uang beredar di desa adalah masyarakat desa punya usaha-usaha aktif, misal salah satunya adalah sekarang yang sedang coba di bangkitkan, yang coba diaktifkan lebih bagus, lebih baik ya itu BUMDes,” kata Wabup.

Wakil Bupati Garut, dr Helmi Budiman

Helmi Budiman mengapresiasi pelaksanaan kegiatan pelatihan ini. Menurutnya, BUMDes harus mempunyai peran center ekonomi, sehingga pengelolaan ekonomi di tingkat desa bisa sangat luas.

“BUMDes ini menjadi sebuah perusahaan yang cukup handal yang cukup besar yang mewakili perusahaan-perusahaan yang ada di desa,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan, BUMDes juga harus bisa berkolaborasi atau bekerja sama dengan pihak lain dalam memudahkan pelayanan di masyarakat, salah satunya dengan kantor pos, di mana masyarakat akan mendapatkan kemudahan dalam pengiriman barang.

“Tapi kita juga harus sepakati adalah keuntungan yang diperoleh BUMDes sehingga BUMDes juga bisa sejahtera,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *