Wakil Bupati Resmikan Asosiasi Pedagang Keliling Kabupaten Garut

FOKUS, GARUT KOTA920 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Wakil Bupati Garut, dr Helmi Budiman didampingi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), resmikan Asosiasi Pedagang Keliling tingkat Kabupaten Garut, di Komplek Islamic Center, Minggu (30/01/2022).

Asosiasi ini diinisiasi oleh anggota DPRD Garut dari Fraksi PKS Yusuf Musyafa Lc. Tidak hanya sebagai wadah, namun juga diharapkan para pedagang ini memilik badan hukum yang bisa melindungi mereka dalam melakukan kegiatan sebagai pedagang keliling ataupun mengadvokasi kebutuhan dan kepentingan-kepentingan para pedagang keliling.

Dalam peresmian tersebut, mengundang 50 pedagang di sekitar kecamatan Garut Kota, dan diresmikan pembentukannya oleh Wakil Bupati yang juga dihadiri oleh Kepala Dinas Koprasi dan UKM Kabupaten Garut dan anggota DPRD Fraksi PKS, Yusuf Musyafa dan Dede Solahudin.

“Saya harap pembentukan asosiasi ini selain bisa menjadi wadah untuk bersilaturahmi, kami harap ini juga bisa menjadi sarana kordinasi, khususnya bagi para pedagang yang kemarin terdampak Covid-19, agar bisa saling membantu,” ungkap Yusuf Musyafa dalam sambutannya.

Dalam kesempatan tersebut juga Yusuf berdialog dengan perwakilan pedagang. Ia berharap, dalam rangka pemulihan ekonomi masyarakat dimasa pandemi ini, keberadaan asosiasi ini bisa bermanfaat dan secepatnya warga bisa kembali normal dalam aktivitas ekonomi guna memenuhi kebutuhan hidupnya.

Sementara itu Wakil Bupati Garut dr Helmi Budiman, dalam rangka menumbuhkembangan ekonomi masyarakat kecil, dirinya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk membeli dagangan pedagang keliling.

“Dalam kesempatan ini juga saya berdialog serta menyerap aspirasi para pedagang keliling yang ada di Garut Kota,” ucap Helmi.

Setelah peresmian pembentukan Asosiasi, para pedagang diberikan bingkisan paket sembako untuk dibawa pulang. (YB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *