Gencar Vaksin Lansia Ke Rumah Warga, Danramil Apresiasi para Babinsa di Sukaresmi Garut

HARIANGARUTNEWS.COM – Demi menekan angka Covid-19 khususnya di Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Garut, Koramil 1115 Cisurupan bekerjasama dengan tenaga kerja kesehatan (Nakes) Puskesmas Sukamulya melakukan giat Vaksinasi dengan langsung mrndatangi rumah warga, pada Jum’at (12/11/2021).

“Target sasaran adalah para lansia yang tidak bisa datang menghadiri undangan vaksinasi pemerintahan desa,” kata Babinsa Serda Iyus Yusman Safaat.

Pelaksanaan suntik vaksin lanjut Iyus, dirinya bersama tenaga kesehatan mendatangi rumah warga lansia untuk melayani vaksin dirumahnya.

Sementara, Danramil Kapten Inf. Iyus Rustandi, memberikan apresiasi kepada para babinsa untuk wilayah Koramil 1115 Cisurupan, yang mana telah mengemban tugas dan melaksanakannya dengan baik dan mudah-mudahan Covid-19 ini cepat berakhir.

“Terima kasih kepada semua unsur Forkopimcam, Babinsa, Babinkamtibmas, Nakes dan semua masyarakat yang telah peduli dan sadar pentingnya vaksinasi,” tandasnya. (MAS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *