Mari Berqurban Tanpa Batas bersama Global Qurban ACT Garut

FOKUS603 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Pandemi Covid-19 yang berlangsung lebih dari setahun ini identik dengan berbagai bentuk pembatasan, yang secara resmi diatur dalam kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Memasuki momen ibadah Qurban, pembatasan-pembatasan selama pandemi seakan menjadi sekat tersendiri memaksimalkan ibadah ini. Padahal, ibadah kurban dapat dilakukan secara maksimal meski pandemi masih mengungkung Indonesia dan dunia. Apalagi banyaknya masyarakat prasejahtera yang membutuhkan pangan selama pandemi, maslahat kurban menjadi urgen dirasakan masyarakat seluas-luasnya.

Menyambut ibadah Qurban, Global Qurban-ACT Garut mengajak umat muslim memaksimalkan ibadah kurban dengan semangat Berqurban Tanpa Batas(BTB).

Berqurban tanpa batas artinya memaksimalkan ibadah kurban tidak terbatas apa pun, baik segi jumlah, kebaikan, manfaat, dan keberkahannya melewati angka-angka, sosial masyarakat, dan batas-batas negara. Meski waktu berkurban dilakukan saat  Idul Adha dan hari-hari tasyrik, tetapi kebaikan dan keberkahannya menyertai para penyedia hewan kurban, pekurban, dan penerima manfaat kurban.

“Kini, berkurban biasa dilakukan dari mana saja. Perkembangan teknologi memudahkan setiap orang untuk berkurban. Global Qurban-ACT Garut pun membuat sistem yang semakin memudahkan masyarakat meluaskan manfaat hingga memungkinkan siapa pun dapat berkurban dan menjadi penjual kurban. Lalu, sistem distribusi kurban menembus batasan negara,” ujar Kepala Cabang ACT Garut, Mochamad Dani Ramdani, Rabu (14/07/2021).

Pendistribusian hewan qurban pun tak terbatas garis negara. Artinya distribusi hewan qurban akan menerobos blokade Gaza, menerobos kekeringan di Afrika, menerobos kemiskinan di Yaman, menjangkau tepi negeri, pelosok, dan warga prasejahtera yang minim akses.

“Sebagai fungsi sosial, qurban dapat dinikmati masyarakat luas yang prasejahtera, yang belum pernah merasakan daging qurban, yang kesulitan akibat bencana alam, serangan kemanusiaan, dan masyarakat yang kelaparan. Berqurban Tanpa Batas siap membuat mereka tersenyum,” kata Dani.

Dani pun berharap, pandemi Covid-19 seharusnya tak menghalangi dan membatasi ibadah kurban umat muslim, sebab masyarakat tetap bisa berkurban tanpa harus keluar rumah.

“Pemesanan hewan qurban cukup menggunakan HP, yaitu tinggal mengkases website globalqurban.com/cabang/garut lalu pilih hewan yang mau dibeli, transfer uang sesuai jumlah yang dibeli dan tinggal nunggu proses penyembelihan serta laporan penyembelihan yang dikirim via email,” tutup Dani. (Ren)

Informasi selengkapnya dapat memilih salah satu kontak layanan dibawah ini :
WA  https://bit.ly/ACTGarut
Careline (0262)2543366
Instagram: @act_garut
Fanspage: Aksi Cepat Tanggap Garut

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *