Ajak Kerjasama Pengadaan Bibit dan Pupuk, Assosiasi Bumdes Kabupaten Garut Gandeng Dinas Pertanian

FOKUS1,216 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Pengurus Asosiasi Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Kabupaten Garut melakukan kunjungan ke Dinas Pertanian Kabupaten Garut, Selasa (10/12), hal tersebut untuk memperkuat perekonomian, utamanya menyokong sektor pertanian.

Sekretaris Assosiasi Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Kabupaten Garut, Cecep mengatakan, berdasar fakta tersebut Bumdes didorong terus bersinergi bersama seluruh pihak terkait. Termasuk di bidang pertanian agar bisa tertangani dengan baik.

“Karena pertanian bisa memberikan nilai tambah. Di sini Bumdes berperan,” ungkap Cecep didampingi Bendahara BUMDes, Nanang Koswara saat berkunjung ke kantor Dinas Pertanian Kabupaten Garut di Jalan Pembangunan, Selasa (10/12).

Harapan besar ditujukan Cecep bagi para pengurus Bumdes utamanya agar bersinergi dalam pengelolaan dana desa. Hal itu penting dilakukan agar kebutuhan masyarakat desa bisa dituntaskan. Cecep juga berharap Dinas Pertanian Kabupaten Garut bisa menanggulangi maraknya tengkulak di tengah masyarakat desa.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Garut Ir Beni Yoga G mengungkapkan, bagi pengelola Bumdes diharap mampu menjadi pelopor utama dan penjaga ekonomi masyarakat. Ini patut dibanggakan, tukasnya.

“Termasuk menjadi pilar perekonomian 421 desa bekerja efektif maka kemampuan ekonominya tidak diragukan. Kita punya potensi di bidang pertanian, mari kita awali kerjasama ini. Hadirnya Bumdes dapat menambah kuat pilar ekonomi yang ada. Ke depan, baik pengadaan bibit maupun penyaluran pupuk yang sering bermasalah, penyalurannya akan disalurkan melalui Bumdes dan diharapkan bisa bekerja sama dengan Dinas Pertanian,” ujar Kadis Pertanian. (Igie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *