Hari Ini Pemkab Garut Salurkan Bantuan Perbaikan Rumah Korban Angin Puting Beliung

FOKUS, GARUT KOTA993 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Bupati Garut Rudy Gunawan memastikan bahwa untuk bantuan perbaikan rumah akibat bencana angin puting beliung dua minggu lalu, akan cair hari ini Senin (18/04/2022), didistribusikan kepada para korban.

“Hari ini sudah masuk, kemarin masih proses di BPKAD,” ucap Rudy, di halaman Command Center Garut, Senin (18/04/2022).

Bupati Garut Rudy Gunawan

Sementara, Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperkim) Kabupaten Garut, Ahmad Mulyana menjelaskan, perlu proses pengkajian untuk memastikan kelayakan bantuan yang disalurkan, semisal longsor, perlu relokasi atau tidak.

“Contohnya, puting beliung yang saat ini terjadi, insyaAlllah hari ini pak bupati akan memberikan bantuan dan distribusinya akan dilakukan hari ini,” terang Ahmad Mulyana.

Lanjut disampaikan Kadisperkim Garut, hari ini (Senin 18/04/2022) ke tiga kecamatan yang terjadi puting beliung diantaranya, Garut Kota, Banyuresmi dan Leles. Korban akan menerima bantuan dengan besaran variatif tergantung dilihat dari tingkat kerusakan bangunannya. (Ndy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *