Paskibra Gagal Kibarkan Bendera di HJG-209, Bupati Garut Tetap Bangga dan Sebut Putra-Putri Terbaik

FOKUS1,281 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Sebuah peristiwa tidak diinginkan terjadi dalam pengibaran bendera pada peringatan Hari Jadi Garut (HJG) Ke-209 Tahun 2022 di lapangan Alun-Alun Garut, Kecamatan Garut Kota, Rabu (16/02/2022).

Saat bendera merah putih dikibarkan, petugas pengibar membentangkan bendera tersebut, namun tali yang dipegang petugas tiba-tiba terlepas, hingga akhirnya bendera pun dikibarkan secara simbolis dengan cara dipegang di keempat ujung bendera oleh anggota Paskibra Kabupaten Garut

Meski demikian, situasi tersebut tidak mempengaruhi jalannya upacara bendera dan upacara tetap dilanjutkan hingga selesai. Bupati Garut yang dimintai tanggapannya terkait insiden tersebut mengakui kejadian itu dan bahkan meminta maaf.

“Memang sesuatu yang tidak terduga terjadi pada peringatan Hari Jadi Garut Ke-209 ini. Hal itu tentu saja bagian dari ketidaksempurnaan kita sebagai manusia, dan menjadi pelajaran bersama bagi kita. Sebagai manusia tentu saja tidak pernah luput dari kesalahan. Kami mohon maaf. Sesungguhnya hal itu tidak terjadi ketika semua tanggap, tidak terlena dengan situasi dan mengantisipasi” kata Bupati Garut kepada awak media.

Menurutnya, para petugas pengibar bendera dalam upacara tersebut, semuanya adalah putra-putri terbaik. Tidak semua siswa memiliki kesempatan terpilih menjadi pasukan pengibar bendera di hari yang sangat sakral.

“Berbanggalah, karena tidak semua siswa bisa masuk menjadi anggota Paskibraka, untuk menjadi anggota Paskibraka harus melalui seleksi ketat. Ada kriteria tertentu yang harus dimiliki para anggota Paskibraka yang belum tentu dimiliki yang lain. Mengenai kejadian tadi, sama sekali tidak masalah dan tidak menyurutkan semangat serta kebanggan kita semua. Adik-adik tetap semangat tidak perlu patah arang, Mudah-mudahan kedepan tidak terjadi lagi,” tandas Bupati Garut.

Bupati Garut mengimbau kepada anggota Paskibraka agar tetap semangat menjalani latihan. Berat memang menjalani latihan, namun Dia berharap tidak mengurangi semangat Paskibraka untuk berlatih. (Igie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *