Harapan di Tahun 2020, Ini yang Dikatakan Sekretaris OSIS SMAN 22 Garut

MIMBAR EDUKASI4,116 views

“Setiap Tahun Baru dapat menjadi momentum untuk introspeksi diri sehingga mampu berbuat lebih baik ke depannya. Flashback kepada peristiwa-peristiwa lalu, menjadi sebuah pelajaran agar kedepannya bisa lebih baik lagi. Bisa berprestasi dan bekerja keras. Lebih baik itu yang kita lakukan saat menikmati liburan di penghujung tahun ini,” ujar Annisa yang tinggal Kampung Selaawi RT02/12, Desa Cisompet, Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut ini.

Siswi yang selalu mendapat peringkat tiga di kelasnya ini juga berharap agar di tahun 2020 nanti terus semangat untuk meraih prestasi dan memperkuat keimanan dan ketaqwaan. Dan yang paling penting bisa meningkatkan taqwa, cerdas dan terampil supaya berguna untuk orangtua, sekolah, agama dan bangsa, tandasnya.

“Perayaan tahun baru ini semakin terasa jika seluruh temen-temen berkumpul untuk bermunajat pada Allah. Kita berkumpul bersama dan meminta pertolongan Allah sehingga di tahun yang baru kita akan menjadi seseorang yang lebih baik lagi,” pungkas Annisa. (Igie)

Komentar ditutup.