Di Cikajang Garut, Antisipasi Banjir Pemerintah Desa dan Kecamatan Bersihkan Aliran Sungai

FOKUS, SEPUTAR GARUT1,920 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Kondisi Pendangkalan pada Sungai Cibarengkok, Desa Mekarjaya, Kecamatan Cikajang Kabupaten Garut, Pemerintah Desa bersama Forkopimcam Cikajang bersama warga masyarakat, gelar bakti sosial pembersihan sungai di kawasan rawan bencana di Kampung Lapang Desa Mekarjaya, Minggu (10/11). Hadir pula dilokasi Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUPR) Kabupaten Garut, Yayasan Citra Bina Bangsa.

Babinsa Desa Mekarjaya, Cikajang Sertu Agus Setiawan, menuturkan pelaksanaan berjalan dengan baik dan lancar, dan diharapkan terus menerus seperti ini.

“Ini bisa ditingkatkan dan terkoordinir lagi kedepan untuk pencegahan resiko bencana, masyarakat sadar membuang sampah pada tempatnya jangan ke sungai, termasuk kita membersihkan sunga supaya bersih,” ucap Sertu Agus.

Hal senada diungkapkan Bhabinkamtibmas Desa Mekarjaya Brigadir Ridwan Toharudin, pelaksanaan ini dihadiri unsur elemen lainnya, dan mudah-mudahan ini awal kita semua dalam menjaga alam terutama sungai.

“Mudah-mudahan juga berdampak kewilayah sekitar, ada tindaklanjutnya agar lebih makmur, sungai bersih dan berdampak baik bagi kita semuanya. Harapan saya, mungkin sekaligus himbauan agar masyarakat tidak membuang sampah sembarangan,” katanya.

Terpisah Kepala Desa Mekarjaya Kecamatan Cikajang, Sukanda, mengatakan, kegiatan ini dihadiri banyak pihak yakni ada dari PUPR, Kehutanan, Dinas Perkebunan juga hadir dari Forkopimcam Cikajang, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Karang Taruna, ormas, warga masyarakat dan lainnya.

“Alhamdulillah pada hari ini melaksanakan pembersihan sungai sebelum datang hujan. Mudah-mudahan tidak terjadi banjir, baik disini maupun yang lainnya, karena Desa Mekarjaya ini kan hulunya sungai Citanduy Cisanggarung, saya berharap masyarakat sadar akan kebersihan lingkungan, serta ada pengelolaan bank sampah, jadi hisa terpisahkan antara sampah kering dan sampah basah,” kata Sukanda.

Sementara, Camat Cikajang, Rahmat Alamsyah S Sos, Apresiasi atas pelaksanaan pembersihan sungai Cibarengkok, ia juga mengaku, kedepan kegiatan ini sudah dikoordinasikan dengan Dinas PUPR mengenai kegiatan gotong royong membersihkan aliran sungai ini.

“Kalau dilihat disungai ini disamping harus dibersihkan, sudah ada pendangkalan juga yang menghambat air mengalir, jadi perlu pengerukan disungai Cibarengkok ini, saya sudah koordinasi dengan PUPR dan InsyaAllah ditindaklanjuti,” kata Camat Rahmat Alamsyah S Sos. (Bilal)***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *