Sementara dalam gelar Kongres, rangkaian acara diawali dengan sidang pleno I, II, III, IV, V. Pada sidang pleno VI adalah penetapan dan pengesahan ketua terpilih HIPPII Jawa Barat (Jabar) oleh pimpinan Kongres Wilayah Jawa Barat ke III, yang dilanjutkan dengan sidang pleno VII dan VIII dan penutupan sidang pleno. Dimana Ketua HIPPII Jabar terpilih, Jajang Jamaludin S Kep Ner, secara aklamasi oleh peserta kongres.
Usai acara, kepada awak media, Ketua HIPPII Jabar terpilih, Jajang Jamaludin menyampaikan, dirinya terpilih secara aklamasi oleh peserta kongres yang dihadiri oleh 160 peserta, yang terdiri dari komite keperawatan, bidang keperawatan dan IPCN aktif di seluruh Jabar. Ada juga dari luar Jabar.
“Seyogyanya ini dihadiri 27 kabupaten/kota, dan yang hadir ada 24 kabupaten/kota. Alhamdulillah saya terpilih menjadi ketua HIPPII Jawa Barat secara aklamasi, meraih suara 23 (kabupaten/kota) suara dari 24 yang hadir,” ucap Jajang.
Jajang mengungkapkan, yang menjadi visi dan misi-nya kedepan, visi-nya adalah impian yang akan dicapai dan misi adalah bagaimana mencapainya.
“Visi saya tentang HIPPII adalah, HIPPII adalah mitra strategis dalam peningkatan profesionalisme IPCN dan meningkatkan mutu layanan rumah sakit di seluruh kota/kabupaten di Jawa Barat,” tutur Jajang.
Adapun, lanjut Jajang, Misi-nya dibagi tiga kata. Care, Inivat dan Tekcno, dan diejawantahkan menjadi empat misi. Pertama, menjadikan keluatan Colektif Colegial organisasi HIPPII sebagai mitra stakeholder. Kedua, menjadikan HIPPII Jabar sebagai mitra dalam penjabaran IPCN sebagai perawat profesional dan berkolaborasi dengan stakeholder agar dapat memberikan manfaat kepada anggota HIPPII Jabar.
Ketiga, menjadikan HIPPII Jabar sebagai multi platform dengan metode blanded, sebagai sarana IPCN seluruh Jabar dalam sharing dan bertukar ilmu, agar bisa dikenal dekat dan bermanfaat.
“Dan yang terakhir adalah, mengintegrasikan seluruh layanan berbasis digital dalam suatu platform aplikasi, sesuai transformasi bidang teknologi. Untuk menjalakan visi-misi, nanti ada program kerja yang akan kita sampaikan kemudian,” pungkasnya. (Wa Rofi)
Komentar ditutup.