Terima Seragam Penggiat Anti Narkoba, Bupati dan Wakil Bupati Garut Ucapkan Terima Kasih kepada Ketua Umum GANNA

FOKUS, GARUT KOTA4,758 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Anti Narkotika Nusantara Amartha (DPP GANNA), BRM Dimas Bayu Amartha melalui Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kabupaten Garut, menyerahkan seragam PDH dan Tactical kepada Bupati Garut Rudy Gunawan dan Dewan Penasehat GANNA Kabupaten Garut dr Helmi Budiman.

Penyerahan seragam GANNA secara simbolis, langsung oleh Ketua DPD GANNA Kabupaten Garut, Igie N Rukmana S Kom, di Kantor Bupati Garut, Komplek Setda, Kelurahan Sukagalih, Kecamatan Tarogong Kidul, Senin (24/10/2022). Pantauan media, setelah menerima seragam dari para Penggiat Anti Narkoba GANNA, Bupati Garut juga sekaligus menyerahkan Piagam Penghargaan kepada Ketua Umum GANNA.

Penyerahan seragam GANNA oleh Ketua DPD Garut kepada Wakil Bupati dr Helmi Budiman

Penyerahan seragam ini juga sebagai wujud sinergitas GANNA dengan pemerintah daerah khususnya di Kabupaten Garut. Dimana, di bawah naungan Yayasan Royal Amartha Nusantara, selama ini GANNA terus konsisten membantu pemerintah dalam program Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).

Ketua sekaligus Pendiri DPP GANNA, BRM Dimas Bayu Amartha, menyampaikan, seragam diberikan kepada Bupati Garut selaku kepala daerah, dr Helmi Budiman selaku dewan penasehat serta jajaran pengurus DPD dan DPC GANNA di wilayah Kabupaten Garut.

“Ini sebagai simbol sinergitas kita dengan pemerintah daerah dan stakeholder yang ada, dalam upaya Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika,” ujar Dimas.

Piagam Penghargaan dari Bupati Garut kepada Ketua Umum DPP GANNA, BRM Dimas Bayu Amartha

Disisi lain, kata Dimas, ini merupakan bentuk keseriusan GANNA selaku masyarakat penggiat anti narkoba, yang peduli terhadap masa depan anak bangsa, upaya memutus mata rantai peredaran narkotika dan sejenisnya.

“Pemerintah dan stakeholder bergandengan tangan dengan masyarakat khususnya para penggiat anti narkotika. Memutus, memerangi peredaran gelap narkotika,” tandasnya.

Sementara Bupati Garut, H. Rudy Gunawan SH MH MP menyampaikan terima kasih kepada Ketua Umum GANNA yang telah mewujudkan Kabupaten Garut tanggap ancaman narkoba dan mendukung program aksi P4GN, serta membentuk para Penggiat Anti Narkoba di wilayahnya.

“Saya Rudy Gunawan Bupati Garut mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum GANNA BRM Dimas Bayu Amartha atas sinergitas dan dedikasinya bersama Pemkab Garut dalam upaya memutus mata rantai peredaran gelap narkoba khususnya di wilayah Kabupaten Garut. Saya Rudy Gunawan selaku Ketua P4GN mengucapkan terima kasih semoga menjadi ladang amal ibadah bagi Dimas Bayu Amartha. Terima kasih mas Dimas, mantap,” ungkap Bupati Garut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *