LPK Generasi Mandiri Gelar Cukur Rambut Gratis di SMP PGRI Limbangan Garut

FOKUS, SEPUTAR GARUT1,152 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Lembaga Pendidikan dan Keterampilan (LPK) Generasi Mandiri, gelar cukur gratis yang diikuti 100 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) PGRI Limbangan, Kabupaten Garut, Rabu (02/02/2022). Nampak hadir di lokasi, Kepala SMP PGRI Limbangan, Sani Gartiwa SE, Ketua Komite Sekolah, Abdul Qodir Jaelani serta guru dan staf.

Kepala SMP PGRI Limbangan, Sani Gartiwa didampingi Ketua Komite Sekolah, menyampaikan apresiasinya kepada LPG Generasi Mandiri dengan gelar kegiatan cukur gratis yang dilaksanakan. Karena memang, kerapihan para siswa ini memang selalu diutamakan yang berdampak pada termasuk kedisiplinan.

“Kegiatan cukur rambut gratis ini sebetulnya usulan dari pengawas dan sebelumnya juga sudah ada konfirmasi. Dari pengawas kebetulan punya relasi untuk cukur rambut geratis,” tutur Sani.

Pihak sekolah, lanjut Sani, dengan komite dan orang tua bermusyawarah dan ternyata disambut baik oleh semuanya.

“Kalau dirumahnya menurut para orang tua, mereka (siswa) sulit disuruh cukur rambut. Makanya dengan kegiatan ini, para orang tua cukup menyambut baik,” terang Sani.

Sani berharap, dengan program cukur rambut gratis, para siswa semuanya terlihat rapi, bersih, kemudian juga disiplin dalam belajar dan tentunya karena masih dalam masa pandemi, tetap menjaga protokol kesehatan.

Hal senada diungkapkan Ketua Komite Sekolah, Abdul Qodir Jaelani. Ia berharap para siswa di SMP PGRI Limbangan ini disiplin dalam belajar, berpakaian dan kerapian rambut. Cukur gratis ini, lanjut dia, ditargetkan untuk seluruh siswa yang ada di sekolah tersebut.

“Kita berharap, siswa disini semuanya rapi, mulai pakaian, rambut dan juga ini bagian daripada disiplin dalam kegiatan belajar,” tandasnya.

Sementara, Ketua LPK Generasi Mandiri, Yanto Ardianto, menyebutkan, LPK Generasi Mandiri berdomisili di Kampung Jamburea RT 02/11, Desa Banyuresmi, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut.

Kegiatan cukur rambut di sekolah, kata Yanto, merupakan kegiatan sosial yang biasa dilakukan LPK Generasi Mandiri ke setiap sekolah, SD, SMP, SMA/SMK.

“Alhamdulillah, sudah ada seiktar 100 sekolah lebih yang bekerja sama dengan kita dan setiap hari kegiatan seperti ini,” tuturnya.

Menurut Yanto, kegiatan cukur gratis ini cukup disambut baik oleh para kepala sekolah, guru juga komite termasuk para siswanya.

“Semoga kegiatan ini juga didukung semua pihak terutama pemerintah setempat dan daerah. Ini dalam rangka mendukung program pendidikan di Kabupaten Garut yang maksimal. Karena, diawali dari rapi, akan menciptakan siswa disiplin dan berprestasi,” kata Yanto.

LPK Generasi Mandiri, imbuh Yanto, secara tidak langsung juga sudah menjaring para pengangguran yang ada di wilayahnya dengan memberdayakan para tukang cukur yang ada. (T Supriatna)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *