DPRD Garut Apresiasi Kreatifitas Kades Pamulihan

FOKUS, SEPUTAR GARUT1,093 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Mewakili anggota DPRD Garut, Deden Sopian S HI (Ketua Fraksi Golkar) mengapresiasi tanggap darurat pencegahan penyebaran Covid-19 yang dilakukan oleh 5 kepala desa Pamulihan Garut. Disampaikan melalui telepon seluler, Selasa (23/03) kemarin.

Setelah memperhatikan pemberitaan di beberapa media, berkaitan dengan himbauan Pemerintah pusat melalui Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT). Yang mendesak agar Pemerintah Desa (Pemdes) segera melakukan tindakan dalam persiapan serta mengantisipasi pandemi Covid-19. Dalam anggaran penanganan Covid-19 bisa dialokasikan dari Dana Desa (DD). Meski begitu, harus disesuaikan dengan volume yang ada.

“Saya sangat mengapresiasi terhadap kecerdasan dan kreatif pemikiran dari 5 kepala desa di Pamulihan dalam menterjemahkan arahan presiden yang membolehkan DD dipakai pengangaran covid 19, sekali lagi atas nama pribadi dan jajaran DPRD, saya sangat salut,”ujar Deden.

Coba kalau diikuti oleh semua desa dan kelurahan yang ada di Kabupaten Garut sebanyak 442. Maka akan terasa oleh masyarakat yang sedang galau bahwa pemerintah itu ada. Imbuhnya.

Pemda Garut telah mengadakan upaya penyeprotan disinfektan di tempat-tempat pelayanan, kantor, masjid, dsb , tapi tidak bisa sampai ke pelosok desa. Contoh di desa yang ada di kec. Caringin yang tidak kita perkirakan karena di pelosok ternyata sudah ada 2 orang yang berstatus ODP.

“Maka sebagai anggota komisi 1 yang membidangi pemerintahan dan desa, sangat setuju dan mendorong agar desa-desa bisa melindungi masyarakatnya secara maksimal dengan mempergunakan Dana Desa. Untuk Bupati Garut, mangga bapak/ibu Kades-nya beri kekuatan mental agar berani memakai Dana Desa sesuai dengan arahan presiden dan perundangan yang berlaku. Jangan di lama-lama, kita sedang berpacu dengan waktu,” Tegasnya. (Bulan )**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *