Maghrib Mengaji di Garasi, Paguyuban Ciburial Leles Garut Berikan Bantuan Beras dan Al Qur’an

MIMBAR EDUKASI1,562 views

“Saya berharap kita memiliki anak yang soleh dan solehah, ini wujud kepedulian kita kepada anak-anak kita, yang mana mereka akan menjadi penerus harapan kita semua, InsyaAllah kedepan kita akan berusaha menyisihkan rezeqi dan bisa membantu kembali,” ujar Sri.

Sementara Pimpinan Majlis Ta’lim Qoriah Toyyibah Aipda Umar Taufik S Sos I, yang juga Polisi Santri Polres Garut, menyampaikan terima kasih khususnya kepada Paguyuban Ciburial, atas kepedulian terhadap anak-anak didik, yang mana selama ini ia didik dan bina.

“Mudah-mudahan rezeqi yang diberikan, mendapatkan keberkahan dunia dan akhirat. Kami sangat terharu atas inisiatif dari paguyuban dengan menyerahkan bantuan ini, semoga menjadi ladang amal ibadah bagi mereka semua,” kata Umar Taufik.

Dikatakan Umar, kendatipun pelaksanaan sarana mengaji masih dibilang sederhana hanya menggunakan lahan garasi ditempat kediamannya. Namun antusias anak-anak yang mengaji sampai saat ini terus bertambah.

“Kami juga ingin memiliki tempat sarana pendidikan agama ini yang representatif dan memadai. Mudah-mudahan kedepan ada pihak-pihak yang mau memperhatikan, guna terselenggaranya program Maghrib Mengaji sesuai harapan,” pungkasnya. (Ndy)

Komentar ditutup.