Rois NU Garut : Hari Santri Momen Mempersatukan Umat

MIMBAR EDUKASI1,858 views

Rois Syuriah Nahdlatul Ulama Kabupaten Garut, Rd KH Amin Muhidin, disela-sela kegiatan menyampaikan ucapan terima kasih atas antusias dari semua pihak, terutama dukungan Pemerintah Daerah Kabupaten Garut. Momentum hari santri ini adalah wujud dari pemersatu ummat.

Rois menyebut bahwa umat dan ulama di banyak tempat punya hasrat besar untuk menegakkan agama Islam dan mempertahankan kedaulatan Republik Indonesia. Niat itu tertuang dalam pertimbangan Resolusi Jihad bahwa mempertahankan dan menegakkan Negara Republik Indonesia adalah termasuk sebagai satu kewajiban.

“Ini bagian Resolusi Jihad. Momen HSN Ini sangat luar biasa, pak Bupati memimpin upacara, hadir juga pak Dandim, pak Kapolres, MUI dan para pimpinan pondok pesantren, ini sangat luar biasa,” ucapnya.

Dikatakan Rois Syuriah NU, tak ada pemisah atau dikotomi sesama ormas Islam, NU, Muhammadiyah, Sarikat Islam, Persatuan Islam dan lainnya, semua saudara, cetusnya.

“Saya yakin dengan momentum hari santri ini bisa menjadi modal untuk terus bersama-sama memajukan bangsa dan negara khususnya di Kabupaten Garut,” beber Amin.

Sementara Bupati Garut H Rudy Gunawan usai pelaksanaan upacara menyampaikan, dalam tema Santri Indonesia untuk Perdamaian Dunia, adalah bagaimana santri bisa menjadi contoh dan berprilaku sesuai Al Qur’an dan Sunnah.

“Ini adalah momentum kita semuanya untuk memperbaiki, Umat Islam di Indonesia adalah umat yang toleran, jangan sampai dikatagorikan oleh pihak barat sebagai terorisme dan radikalisme, Islam itu Rahmatan Lil alamin,” kata Rudy. (Ndy)

Komentar ditutup.