Deklarasi Damai Pilkades di Malangbong Garut, Ini Pesan Camat

HARIANGARUTNEWS.COM – Jelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Tahap II Gelombang 2 yang akan dilaksanakan pada tanggal 15 Mei 2023 mendatang. Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Malangbong Kabupaten Garut gelar deklarasi damai untuk para calon kepala desa di Desa Citeras, Kamis (04/05/2023)

Acara dilaksanakan di aula desa setempat, dihadiri seluruh calon kepala desa dan istri, tim sukses, Panitia Pemilihan Kepala Desa (PPKD), ketua dan anggota BPD RT dan RW.

Camat Malangbong, Undang Saripudin, usai acara menyampaikan, tujuan deklarasi digelar, pihaknya di Forkopimcam sepakat untuk turut mensukseskan Pilkades yang aman, damai, sukses tanpa ekses.

Camat Undang mengatakan, deklarasi damai digelar adalah salah satu upaya dan juga memberikan pembinaan kepada para calon kepala desa dan istri serta para tim sukses.

“Kita juga sampaikan berkaitan dengan regulasi peraturan bupati mengenai tahapan pelaksanaan pemilihan kepala desa,” ucapnya.

Undang juga menekankan kepada para perangkat desa dan PPKD harus benar benar menjaga netralitas dan lebih profosional, jangan sampai ikut mendukung kepada salah satu kandidat calon.

Di tempat yang sama, Kapolsek Malangbong AKP Zainuri, S Pd yang didampingi Danramil 1106 Kapten CHB Khasanudin, mengatakan, dengan digelarnya deklarasi para calon kades, dimana di Kecamatan Malangbong, ada 6 desa yang akan menggelar Pilkades diantaranya Desa Mekarasih, Sakawayana, Sukamanah, Citeras, Mekarmulya dan Sukajaya.

“Kami menghimbau saat pelaksanaan nanti di hari H, tanggal 15 Mei 2023 mendatang, bisa aman, tertib, damai, sukses tanpa ekses. Termasuk kepada para tim sukses serta para pendukung, jagalah kedamaian, serta ketentraman. Karena damai dan tentram itu indah,” katanya. (T Supriatna)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *