Giat Penyemprotan Desinfektan, Kapolsek Banjarwangi bersama Forkopim Minta Warga Patuhi Maklumat Kapolri

HALO POLISI2,486 views
Kapolsek Banjarwangi bersama Forkopim Kecamatan langsung turun tangan dalam rangka penyemprotan desinfektan di wilayah Kecamatan Banjarwangi.

Kapolsek Asep juga menghimbau kepada seluruh warga masyarakat khususnya di Banjarwangi, agar mematuhi apa yang telah di Maklumatkan Kapolri, Pemerintah Pusat dan Daerah masalah Sosial Distancing.

“Saya harap masyarakat proaktif dan bisa bekerja sama, karena ini kan untuk keselamatan dan kesehatan semuanya. Pola dan prilaku hidup bersih dan sehat, harus jadi acuan bagi semua warga Banjarwangi, tanpa kecuali,” pungkasnya.

Pantauan hariangarutnews.com, kegiatan penyemprotan dilaksanakan di Jalan Raya Banjarwangi, Desa Banjarwangi, Masjid Agung, Desa Kadongdong dan Padahurip. Turut hadir di lokasi, Camat Banjarwangi, DanPosmil Banjarwangi, Kepala Puskesmas, Kepala Desa Banjarwangi, Bhabinkamyibmas, Babinsa, Sat Pol PP dan warga sekitar. (Ndy)

Komentar ditutup.