Komunitas Generasi, Kumpulan Artis Lokal yang Kerap Gelar Aksi Sosial dan Promosikan Wisata Garut

MENARA GARUT2,295 views
Ketua GENERASI, Nendi Rudiana.

“Kebetulan hari ini bertepatan dengan Hari Ulang Tahun istri tercinta saya, mamah Cucu Nurhayati yang Ke-36. Sementara fokus utama komunitas GENERASI ini adalah bekerja sama dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat terutama dalam bidang kesenian. Namun kami juga selalu peka terhadap kondisi lingkungan terlebih kepada warga yang tidak mampu atau anak-anak yatim. Dalam perkembangannya, Komunitas GENERASI menggandeng sejumlah pihak. Mulai dari pemerintah, tokoh, media dan artis,” katanya, Sabtu (10/08).

Selain itu menurut dia, GENERASI juga mengemban misi ikut berpartisipasi dalam upaya memperkenalkan, mempromosikan potensi kebudayaan dan pariwisata yang ada di Kabupaten Garut. Tujuannya tidak lain adalah menjadi bagian dari potongan puzzle untuk memajukan masyarakat melalui seni budaya.

“Para artis ini adalah duta bagi komunitas kami. Mereka adalah figur yang sudah akrab dengan masyarakat, bahkan dari GENERASI ada salah satu artis yang lolos di ajang Kontes Dangdut Indonesia (KDI). Selain itu komunitas GENERASI ini juga sudah saya daftarkan ke Dinas Pariwisata dan kebudayaan Kabupaten Garut,” papar Nendi yang juga sebagai ASN di lingkungan Pemkab Garut dan menjabat Dewan Redaksi di salah satu media lokal Garut.

Terpisah, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Garut, H. Budi Gan Gan, SH, M. Si, mengapreasi gebrakan dari Komunitas GENERASI tersebut. Musik itu, kata Budi, adalah universal. Dan Komunitas GENERASI mampu mempersatukan keberagaman. Musik itu menembus batas-batas ruang, kebudayaan, ras, agama dan sebagainya.

“Artis yang tergabung di Komunitas GENERASI ini bisa menjadi sebuah marketer dan menjadi promotor. Artinya mereka bisa menjual dan mempromosikan Pariwisata dan Kebudayaan yang di Kabupaten Garut,” pungkas Kadis Parbud melalui telepon selulernya. (Igie)

Komentar ditutup.