Pembinaan Pengawasan Aset dan Keuangan Desa oleh DPMD, Ini Kata Camat Sukaresmi

SEPUTAR GARUT660 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Pemerintah Kecamatan Sukaresmi Kabupaten Garut, mengikuti acara sosialisasi pembinaan, pengawasan aset dan keuangan desa dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Garut, di aula kecamatan setempat, Kamis (15/12/2022).

Camat Sukaresmi Hj. Oom komalati mengatakan, dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada DPMD, karena kegiatan yang dilakukan demi tertibnya semua administrasi di pemerintah desa.

“Saya apresiasi kegiatan ini demi tertibnya administrasi di semua desa,” ujar Camat Oom.

Oom memyebutkan, dalam kegiatan pembinaan administrasi tersebut, pihak DPMD Garut menerjunkan lima orang tim, dan ini biasanya dilakukan akhir tahun.

Acara tersebut, kata Camat Oom, diikuti semua kepala desa dan para staf, se-Kecamatan Sukaresmi.

“Semoga pemerintah desa yang ada di Kecamatan Sukaresmi menjadi lebih baik kedepan. Tertib administrasi keuangan, tertib laporan dan tertib penataan aset,” tandasnya. (MAS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *