Camat Singajaya Garut, Sambut Baik Sosialisasi Program Triple Untung Bapenda Garut

FOKUS, SEPUTAR GARUT1,084 views

“Kami mewakili yang hadir disini menyambut baik denagan adanya Program “Triple Untung” yang manfaatnya besar bagi masyarakat dan meringankan,” kata Budiman, (08/8/2021), Saat di Konfirmasi di Lokasi Sosialisasi.

Lanjut disampaikan Camat Budiman, program yang digulirkan kepada masyarakat itu, selain untuk meringankan beban masyarakat, juga mendorong masyarakat untuk taat pajak kendaraan bermotor di tengah pandemi Covid-19.

Adapun, tambah dia, beberapa keringanan yang diberikan dalam program “Triple Untung” diantaranya, seperti bebas bea balik nama kendaraan.

“Kemudian ada program pembebasan Pajak Kendaraan Bermotor tahun kelima, artinya tunggakan lebih dari lima tahun pembayaran dendanya akan dibebaskan,” pungkasnya. (Indra)

Komentar ditutup.