Urban Cafe, Tempat Nongkrong di Garut yang Instagrammable dan Asyik Buat Meet Up

GARUT KOTA2,119 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Garut saat ini dikenal sebagai kota destinasi wisata yang keren abis. Banyak obyek wisata dan tempat nongkrong yang bikin anak muda betah. Nah datang ke Garut tak lengkap kalau belum nyobain kafe-kafe hits disini yang Instagramable.

Apalagi ngobrol dengan teman atau sahabat lama akan terasa sangat menyenangkan bila dilakukan di Pusat Kota Garut. Pasalnya, Kota Intan ini memiliki berbagai pilihan tempat nongkrong dengan suasana nyaman.

Terlebih lagi, terdapat lokasi hangout dengan fasilitas free wifi. Dengan begitu, kamu bisa bercengkrama, nongkrong, meet up dengan rekan kerja, hingga mengerjakan tugas dan skripsi kapanpun kamu inginkan. Lebih menarik lagi, beberapa tempat nongkrong yang ada di Garut salah satunya Urban Cafe menyuguhkan konsep unik yang berbeda dengan konsep interior dinding dihiasi furnitur dan berwarna cerah.

Selain itu, bagi kamu yang suka dengan karaokean, mengadakan party untuk ulang tahunmu, nonton bola bersama, mengerjakan tugas dan skripsi hingga menikmati aneka makanan unik, pilihan Urban Cafe yang berlokasi di Jalan Pakuwon, Kecamatan Garut Kota, sangatlah tepat.

“Saya kira ini model dan konsep baru untuk menjaring konsumen dengan sasaran menengah kebawah. Urban Cafe sebagai pilihan yang cocok bagi kaula muda untuk nongkrong, ngopi-ngopi sambil mendengarkan musik live maupun berkaroke,” ujar Brand Manager Urban Cafe, Devi Renadi didampingi Management Gun Gun Gunawan.

Sementara Gun Gun memaparkan, selama ini sejumlah pelaku usaha mencari cara untuk bisa tetap bertahan semenjak pandemi Covid-19 merebak dan aktivitas kegiatan ekonomi di objek wisata, hotel, rumah makan, restoran, dan cafe dibatasi. Gun mengaku harus mencari inovasi agar prokes tetap diterapkan namun pengunjung tetap nyaman.

“Di tengah keterbatasan dan aturan pembatasan jumlah pengunjung, kami juga harus berpikir keras untuk menerapkan Protokol Kesehatan (prokes) kepada karyawan dan juga pengunjung yang datang untuk menghindari penyebaran Covid-19. Kami melakukan berbagai inovasi dalam penerapan prokes, termasuk mencari teknologi yang bisa diterapkan. Makanya fasilitas cuci tangan ataupun kamar mandi di sini semuanya touchless,” pungkas Gun Gun. (Igie)

Di Urban Cafe untuk harga makanan dan minuman pun masih terbilang murah yaitu di kisaran 15rb-70rb. Tidak perlu basa-basi lagi, berikut daftar menu lengkap tempat nongkrong asik di Urban Cafe :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *