Tagline Milik Kapolsek Tarogong Kaler, Dijadikan Penutup Acara Sosialisasi Diskominfo Garut dengan Jurnalis

FOKUS2,099 views

“Kalau sajian beritanya positif sudah tentu lingkungan akan kondusif, akan tetapi apabila berita yang diterima masyarakat hal-hal negatif, ini akan berdampak negatif pula dilingkungan dan akan terjadi tidak kondusif dilingkungan masyarakat,” ujar Kapolsek, Jum’at (20/12).

Asep juga berpesan kepada rekan-rekan media, dalam pemberitaan yang tersaji agar berimbang, detail dan se-objektif mungkin. Beritakan hal kondisi lapangan yang memang nyatanya itu perlu dikritisi sesuai dengan fakta yang ada, cetusnya.

“Katakan jelek kalau memang itu adanya, tapi beritakan juga hal yang bagus bila itu memang bagus. Tapi saya mau semua kita sepakat mengatakan, Hade Goreng Garut Nu Urang,” pungkasnya.

Terkesan dengan kalimat Kapolsek Tarogong Kaler, akhirnya Kabid Pengelolaan Informasi dan Kehumasan dari Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Garut Ricky Rizki Darajat SH M Si, sepakat menutup acara Sosialisasi dalam rangka Meningkatkan Peran Serta Pers Mewujudkan Akselerasi Pembangunan Daerah, bersama-sama dengan awak Jurnalis menyerukan tagline “Hade Goreng Garut Nu Urang”. (Ndy)

Komentar ditutup.