CEO Akademi Garut United, Cahyadi Kristiawan Yakin Sepak Bola Garut akan Mendunia

FOKUS, SEPUTAR GARUT3,472 views

Publikasi pendaftaran peserta Akademi GU, kata Cahyadi, masih terbuka untuk kelas reguler dan kelas khusus. Yang mana setelah proses pendaftaran akan diadakan seleksi diantaranya, tes kemampuan, sistem promosi dan degradasi untuk penyaringan kelas khusus masih terbuka, tanpa ada batas kuota.

“Form pendaftaran selain kami share di media social, bisa diambil atau mendaftar langsung ke Sekretariat Akademi GU di Jalan Raya Cipanas no. 19, Tarogong, Garut,” ucapnya.

Ketika dimintai komentarnya terkait permasalahan yang sedang terjadi pada Liga Asgar Pay, yang baru berjalan beberapa hari ini, Cahyadi tidak banyak berkomentar. “Maaf, saya tidak ingin masuk terlalu jauh karena itu diluar ranahnya dan lebih berkonsentrasi untuk pengembangan Akademi GU,” cetusnya.

CEO Akademi Garut United, Cahyadi Kristiawan

Cahyadi berharap, apapun yang menjadi permasalahan pada Askab PSSI Garut dengan Komite Wasit Garut, kedua belah pihak harus bijak menyikapi. “Satu hal yang harus lebih diperhatikan acara yang sedang berlangsung jangan sampai terhambat, harus dijaga profesionalisme anatar dua belah pihak dan berharap Liga Asgar Pay tetap berjalan sebagaimana mestinya,” katanya.

Sebagai pemerhati dan pecinta persepak bolaan, tentu Cahyadi yang akrab disapa HCK, beserta rekan lainnya tidak mengharapkan sesuatu hal buruk terjadi pada dunia persepak bolaan Garut karena kedepannya semua pihak akan bergandengan tangan dan bekerja sama dengan tujuan yang sama nama baik dunia sepak bola khususnya di kabupaten Garut, yang sedang dibangunnya. Pungkasnya. (Tresiyana)***

Komentar ditutup.