Entaskan Kemiskinan, Dinas Sosial Kabupaten Garut Gelar Rakor Optimalisasi Bantuan Sosial

FOKUS1,307 views

“Kami mengajak TKSK untuk bekerja optimal, mengingat TKSK berada di garda terdepan dalam melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan,” ujar Nurdin Yana.

Ia juga menjelaskan, kegiatan ini bertujuan menyamakan persepsi dan meningkatkan koordinasi terkait permasalahan dalam distribusi bantuan sosial. Salah satu fokusnya adalah memastikan bantuan tepat sasaran, sesuai dengan kriteria penerima yang ditetapkan Kementerian Sosial RI.

“Rakor ini dapat memaksimalkan program bantuan sosial untuk mengurangi beban ekonomi masyarakat, sehingga target pengentasan kemiskinan di Kabupaten Garut dapat tercapai,” pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinsos Kabupaten Garut, Aji Sekarmaji, meminta supaya kinerja TKSK agar lebih ditingkatkan terutama dalam pelaksanaan verifikasi dan validasi (verval) BDT (Basis Data Terpadu) agar bantuan sosial (bansos) yang diberikan sesuai sasaran.

“Mohon peningkatan kinerja TKSK lebih ditingkatkan lagi. Verval BDT harus tetap dilaksanakan. Pendataan penerima perlu diverifikasi terlebih dengan adanya data ganda,” kata Kadinsos.