“Tidak ada kepadatan atau penumpukan kendaraan, baik roda dua maupun roda empat. Namun, anggota tetap siaga untuk melakukan penguraian di setiap wilayah termasuk di wilayah Jalur Simpang Tiga Malangbong,” ujar Kapolres kepada wartawan, Jum’at (05/04/2024) siang.
AKBP Yonky menjelaskan, ketika saat ada penumpukan atau kepadatan kendaraan, akan dilakukan rekayasa lalulintas one way (satu arah). Hal tersebut dilakukan situasional saja, apabila sewaktu-waktu volume kendaraan meningkat.
Kapolres Garut juga menyampaikan, dalam pengamanan arus mudik lebaran 2024, jumlah petugas yang diterjunkan sebanyak 1.560 personel. Terdiri dari anggota TNI-Polri, serta dari unsur pemerintah daerah termasuk elemen masyarakat yang turut membantu di lapangan.
“Semoga arus mudik lebaran khususnya yang ada wilayah Kabupaten Garut semuanya dalam keadaan lancar, aman dan terkendali,” harapnya.
Kapolres Garut juga berpesan kepada para pemudik yang sedang melakukan perjalanan, agar berhati-hati dalam berkendara, taat lalulintas, lakukan istirahat bila merasa capek di rest area yang ditentukan, untuk keselamatan bersama. (T Supriatna)