Dalam penyerahan wakaf Al-Qur’an yang diterima langsung oleh Pimpinan Ponpes, KH Dedi Djuhadi tersebut, Indra berharap, momen ini menjadikannya sebagai energi meningkatkan ketakwaan bagi pengurus Penggiat Anti Narkoba DPD GANNA Kabupaten Garut.
“Bantuan wakaf Alquran ini mudah-mudahan menjadi pemicu bagi lembaga-lembaga dan masyarakat yang ada di Garut untuk bisa lebih semangat lagi dalam berbagi ke sesama. Seluruh komponen harus bisa melepaskan identitas dan bekerja sama untuk menyukseskan dan menebar kebaikan kepada sesama khususnya di Kabupaten Garut,” pungkasnya.
Sementara itu Pimpinan Ponpes KH Dedi Djuhadi mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya atas bantuan dari DPD GANNA tersebut.
“Alhamdulillah kami menerima bantuan mushaf Alquran dan sarung, semoga bantuan dari Penggiat Anti Narkoba dari GANNA ini dapat bermanfaat dan menjadi amal jariyah di sisi Allah,” tukasnya.
Komentar ditutup.