Rumah dan Isinya Hangus Terbakar, Warga Korban Kebakaran di Dayeuhandap Garut Kota Menanti Uluran Tangan Pemerintah dan Para Dermawan

FOKUS, GARUT KOTA2,053 views

“Lima rumah ludeus tidak bisa ditempati, dan 1 rumah terdampak akibat musibah kebakaran tersebut,” ujar Ujang selaku Ketua RT dilingkungan tersebut saat ditemui dilokasi, Minggu (16/10/2022) sore.

Ujang menyampaikan, dari 5 rumah warga yang rumahnya rusak berat akibat musibah kebakaran tersebut. Sedikitnya ada 26 jiwa yang menjadi korban yang saat ini mengungsi di rumah warga dan saudaranya.

“Kalau melihat data dari lima rumah tersebut, mereka sementara mengungsi di rumah kerabat dan tetangganya, data jiwa ada 26 orang dari 8 Kepala Keluarga. Sementara 1 rumah warga terdampak itu ada 6 jiwa. Alhamdulillah yang satu KK masih bisa menempati rumahnya,” jelasnya.

Pihaknya berharap, Pemerintah Kabupaten Garut ataupun Dermawan/Agnia serta Hamba Allah lainnya, bisa sesegera mungkin membantu guna meringankan beban warga yang terkena musibah kebakaran yang terjadi dilingkungan nya itu.

“Mudah-mudahan Pemerintah Daerah, ataupun Hamba Allah SWT, bisa terketuk hatinya untuk sesegera mungkin membantu warga yang terkena musibah kebakaran dilingkungan kami,” harapnya. (Ndy)

Komentar ditutup.