Sementara Ketua Pokdarkamtibmas Bhayangkara Polres Garut, Igie N. Rukmana mengatakan, pemberian bantuan hewan kurban dari Royal Amartha Nusantara ini selain sebagai bentuk menjalankan ajaran Islam juga sebagai bentuk kepedulian sosial khususnya penguatan pemenuhan kebutuhan masyarakat di situasi pasca pandemi Covid-19.
“Insya Allah bantuan ini sangat berarti, karena melihat situasi di daerah saat ini, dimana kini masyarakat masih dalam tahap pemulihan usai dihadapkan dengan bencana non-alam alias Covid-19,” jelas Igie.
Igie menambahkan, penyaluran hewan qurban berupa satu ekor domba tersebut merupakan bantuan dari Royal Amartha Nusantara dan hasil swadaya pengurus Pokdarkamtibmas tingkat sektor, yang diserahkan langsung kepada anggota Sat Binmas Polres Garut. (*)
Komentar ditutup.