Pemilik nama lengkap Risdiani (25) ini juga menyebutkan, berbagai jenis olahraga senam yang digelutinya yakni, Aerobic, Zumba, Bolly’D, Zumba Strong dan Senam Jabar Juara.
“Ini semua ada sekolahnya, alhamdulillah saya ikut semua program sekolahnya,” ucapnya.
Ia juga menyebutkan, dengan talenta yang dimilikinya saat ini, ia sering diundang menjadi instruktur ke berbagai daerah tak hanya di wilayah Kabupaten Garut.
“Sering keluar daerah, ke Pangandaran, Tasikmalaya, Cicalengka Bandung. Kalau di Garut ya semua wilayah dari selatan sampai utara semua pernah, jadi instruktur atau minta dilatih buat lomba,” katanya.
Diakhir wawancara, Risdi menyampaikan ucapan ulang tahunnya Media Harian Garut News yang ke 9 tahun.
“Selamat ya buat Harian Garut News ultahnya yang ke 9, semoaga tetap sukses dan berjaya. Tetap memberikan informasi yang akurat, tajam dan terpercaya. Harian Garut News the best pokoknya,” pungkas Risdiani. (Ndy)
Komentar ditutup.