Wakil Bupati Garut : Jaga Kondusifitas Pilkades, Kami Dukung Semua Para Calon Kades di 217 Desa

Helmi menambahkan, dirinya meminta agar pelaksanaan Pilkades di Kabupaten Garut semua pihak baik para calon, pendukung dan simpatisaan, agar menjaga kondusifitas dan keamanan saat, selama dan usai pelaksanaan Pilkades serta dijaga suasana kesejukan tanpa adanya keributan.

“Saya minta semua pendukung, simpatisan dan tim sukses calon kades agar menjaga kondusifitas. Pada kesempatan ini, tanpa terkecuali, saya akan mendukung semua calon kepala desa yang berasal dari 217 desa se-Kabupaten Garut. Tidak ada perpecahan tetapi membangun bersama, berkomunikasi, berkoordinasi dan mendukung program Garut,” paparnya.

Selain itu, Wakil Bupati juga meminta agar para calon jika terpilih nanti harus bersinergi dan mendukung semua program-program Pemkab Garut, sehingga nantinya mendapat simpati dari masyarakat. Bagi calon kepala desa yang terpilih, kata Helmi, harus bisa merangkul semua masyarakat, baik yang memilih dirinya maupun yang tidak.

“Calon kepala desa diharapkan agar tetap menjaga kerukunan dan persatuan. Siapapun yang terpilih nantinya harus saling mendukung dalam pemerintahan yang akan berlangsung mendatang. Karena yang akan terpilih hanya satu orang. Beda pilihan adalah hal yang wajar tetapi persatuan harus tetap dijaga,” tandas Helmi Budiman. (Acil)

Komentar ditutup.