“Pada hari ini kita sudah melaksanakan jumat bersih (Jumsih), yang dilaksanakan di lapang bola Ibrahim Aji ini sudah yang ke dua kalinya. Adapum unsur yang ikut serta dalam kiat hari ini, dari Forkopimcam, dan organisasi masyarakat juga dari kalangan santri Ponpes turut berpartisipasi pada giat jumat bersih ini,” ujar Camat Cikajang, saat dilokasi kegiatan.
Ia berharap, program jumat bersih ini dilaksanakan berkelanjutan. Kedepannya, lanjut Camat Undang, akan dilanjutkan ke fasilitas umum alun alun, sekitar masjid agung Cikajang dan tempat-tempat yang lain.
“Mudah-mudahan, kedepan dengan partisipasi seluruh Ormas, OKP, Ponpes dan yang lainnya yang ada di wilayah kecamatan Cikajang, ini bisa mempererat Uk’huah Islamiah,” katanya.
Pendiri sekaligus Pimpinan Ponpes Al Islah, Aceng Wahab Muhsin Tauziri, menuturkan, dengan kolaborasi kegiatan yang dilaksanakan, ini dapat membangun hubungan emosional yang tinggi antara ulama, pemerintah dengan masyarakat secara luas.
“Begitu juga dengan ormas di Kecamatan Cikajang, yang terlibat dalam Jumsih ini, kita bisa bersinergi, untuk kegiatan yang lainnya. Santri, kita selalu libatkan karena mereka pun harus punya rasa memiliki pasilitas negara. (Bilal)
Komentar ditutup.