Dewan Pembina Gadjah Putih Bintang Tunggal Provinsi Jawa Barat Hadiri Silaturrahmi Akbar di Rancabango Garut

FOKUS2,802 views

Alan Partimbang menyampaikan, acara berlangsung juga dihadiri oleh sesepuh Garut maupun dari wilayah Jawa Barat, termasuk para jawara sepuh pencak silat dari berbagai daerah atau plosok yang berkaitan dengan budaya seni pencak silat.

“Dengan adanya kegiatan silaturrahmi akbar ini, semoga hubungan antara satu sama lainnya semakin terjalin erat sesuai dengan tema yaitu “Saat jauh ataupun dekat silaturahmi harus terjalin erat,” harapnya.

Sementara itu, Ketua penyelenggara Silaturrahmi Akbar (Jabar) seni pencak silat Gadjah putih Pusaka, Agus Djaenudin menuturkan, kegiatan digelar dengan tujuan untuk bersilaturahmi akbar sesuai dengan tema Kolaboraksi Gunakan Potensi – Ciptakan Prestasi.

“Kami berharap, dengan adanya kegiatan ini para budayawan-budayawati khususnya seni pencak silat bisa berkumpul termasuk seluruh plosok atau wilayah dari Jawa Barat dalam rangka memperingati HUT RI Ke-77,” katanya.

Lebih lanjut Agus mengatakan, berkaitan dengan kehadiran seluruh para tamu undangan termasuk pak H Alan Partimbang dia mengucapkan banyak terimakasih atas kehadirannya dalam kegiatan perayaan HUT RI Ke-77.

Menurut Agus, H Alan adalah sosok yang diandalkan untuk maju menjadi perwakilan wilayah Provinsi Jawa Barat, karena semua sangat membutuhkan untuk mempersatukan, mempererat tali silaturahmi.

“Bila kelak H Alan Partimbang mau untuk mencalonkan di kursi DPRD Provinsi Jawa Barat, saya dan kawan-kawan akan mendukung dan mendorong penuh. Karena kita sangat butuh untuk perwakilan dari kalangan dunia seni Pencak Silat wilayah Jawa Barat agar kedepan penca silat semakin maju berbudaya luhur,” ungkapnya. (Ndy)

Komentar ditutup.