Lurah Kota Wetan dan Ciwalen Garut Kota, Terjun Langsung Evakuasi Warga yang Kebanjiran

FOKUS, GARUT KOTA4,091 views

“Hampir semua lokasi RW yang saya pantau sama kondisinya, karena curah hujan yang tinggi dan lama,” ujar Galih, saat keliling memantau lokasi dan membantu evakuasi warga yang terendam banjir.

Hasil pantauannya, meluapnya air ke pemukiman warga, paling parah terjadi di RW 4, 5, 15, 16 dan beberapa wilayah lainnya.

“Alhamdulillah aman untuk warga, kita bersama para Ketua RW dan lainnya langsung membantu evakuasi warga,” katanya.

Hal sama dilakukan, Lurah Ciwalen Cecep Nurdiansah, saat dikonfirmasi, ia sedang berada dilokasi rumah warga, membantu penanganan dan evakuasi yang terdampak banjir.

“Iya, saya sedang di lokasi (banjir),” katanya.

Diberitakan sebelumnya, akibat hujan deras yang cukup lama, banyak wilayah khususnya di Kecamatan Garut Kota yang terrendam banjir, diantaranya, wilayah Kota Kulon, Muarasanding, Regol, Ciwalen dan Kota Wetan. (Ndy)

Komentar ditutup.