“Kami secara door to door menyapa warga, bersilaturrahmi sambil membagikan makanan dari bapak Kapolres Garut untuk sahur,” ucap Umar Taufik.
Kegiatan yang dilakukan kata Umar, adalah bentuk rasa kepedulian Polri khususnya jajaran Polres Garut hadir dan berada ditengah-tengah warga masyarakat.
“Dalam momentum Ramadhan ini, semoga apa yang kita lakukan menjadi amal ibadah sesuai program yang dicanangkan yakni Ramadhan Beribadah Polres Garut,” pungkas Umar.
Pantauan media, hadir dalam kegiatan, Kanit Bin Tibmas Polres Garut, Aipda Umar Taufik S Sos I, Kanit Sabhara Polsek Leuwigoong, Aiptu Asep, Kanit Binmas Polsek Leuwigoong, Aipda Akmal, Sahabat Polisi DPC Garut dan Da’i Kamtibmas Polres Garut. (Ndy)
Komentar ditutup.