
“Hari ini kita bersih-bersih lapangan. Kita bereskan sampah, pemasangan spanduk dan tempat duduk pemain pengganti kita guna sofa. Disini juga ada area wajib memakai masker tentunya. Selanjutnya Jumat (16/04/2021) besok akan dilaksanakan Management Committee Meeting (MCM) guna mematangkan persiapan pembukaan turnamen pada Sabtu 17 April 2021 mendatang,” ujar Ketua Panpel, Nurul Safarid kepada hariangarutnews.com.
Lebih lanjut ia menjelaskan, Turnamen Bupati Cup U-40 ini direncanakan sejak pembukaan 17 April-6 Mei 2021 akan menerapkan sistem setengah kompetisi.
“Kami harap technical meeting pada Jumat besok semua manager tim atau kesebelasan harus hadir. Rapat nanti untuk menentukan jadwal dan penyelerasan kostum home dan away dari 24 klub yang menjadi peserta turnamen ini,” tandas Nurul.
Sebelumnya Panitia Penyelanggara Turnamen Bupati Cup U-40 telah melakukan beberapa tahapan mulai Pendaftaran Peserta (1-10 April), Manager Meeting (11 April), Skring Pemain (11-15 April) dan rencananya pada besok besok Jumat 16 April 2021 akan menggelar MCM di Kantor UPT Kerkhof pada pukul 13.00 WIB. (Igie)
Berikut daftar klub dan sistem kompetisi Piala Bupati Cup U-40 :
Komentar ditutup.