Euis Dilantik Menjadi Ketua DPRD Garut

FOKUS2,465 views

Dalam surat keputusan Gubernur Jawa Barat tertanggal 19 September 2019, menetapkan Hj Euis Ida Wartiah dari Partai Golkar sebagai Ketua DPRD, Enan dari Partai Gerindra sebagai Wakil Ketua DPRD, H Agus Hamdani GS, S Pd I, dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sebagai Wakil Ketua, Rd. Muhammad Romli dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai Wakil Ketua. Acara dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Garut.

Usai pengucapan sumpah pelantikan, dilakukan dengan penandatanganan Pimpinan DPRD Kabupaten Garut, Hj Euis Ida Wartiah dari Partai Golkar. Usai prosesi pelantikan Bupati Garut dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Ketua dan Wakil Ketua DPRD yang telah dilantik, beliau berharap bisa saling bekerja sama dalam membuat kebijakan untuk kesejahteraan masyarakat dan kemajuan pembangunan Kabupaten Garut. (Ndy)

Komentar ditutup.