“UPT Kecamatan Pangatikan sudah membentuk dua kampung Pertama tahun 2016 Kampung Cingerek Desa Sukamulya dan Tahun 2018 di bentuk juga di Kampung KB di Kampung Citangtu Desa Citangtu kecamatan Pangatikan Kabupaten Garut. Kampung KB merupakan sebagai wahanna pemberdayaan kepada masyarakat untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan di bentuk di satuan wilayah setingkat Rukun Warga (RW),” terang Eneng.
Lanjut Eneng, Kampung Berkualitas Merupakan salah satu program untuk mengentaskan kemiskinan dan permasalahan sosial, Kampung Berkualitas merupakan Program Lintas sektoral untuk mewujudkan Kampung Berkualitas.
“Kualitas Pendidikan, Kesehatan, Pertanian, Kamtibmas, demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” beber Eneng..
Hal senada diungkapkan Pembina kampung KB Desa Citangtu Wawan Setiawan. Dia menjelaskan, perkembangan kampung Berkualitas di pangatikan cukup baik, yang tadinya lingkungan terlihat kumuh, tak terawat sekarang sudah mulai ada per barman sehingga kualitas hidup warga kedepan diharapkan lebih baik dan bisa sejajar dengan kampung kampung yang sudah maju.
“Idealnya kedepan Setiap Desa Di kecamatan Pangatikan Memiliki Kampung Berkualitas, untuk mewujudkan kampung KB diperlukan kerjasama lintas sektoral yang lebih intens,” jelas Wawan.
Wawan berharap, Kampung KB merupakan sebuah solusi mengatasi berbagai permasalahan di daerah terpencil, terisolir dan tertinggal agar daerah tersebut menjadi maju. Untuk lebih memaksimalkan kegiatan pemberdayaan di perlukan Balai Sawala di dua kampung tersebut, warga sudah menyediakan lahan namun kami masih terkendala untuk biaya pembangunan, pungkas Wawan.
Reporter : (Irwan Wijaya)***
Editor : Firdaus
Komentar ditutup.