Kadispora Buka Turnamen Tenis Meja GANNA Cup Piala Pj. Bupati Garut

FOKUS4,068 views
Foto bersama Pengurus DPD GANNA Kabupaten Garut bersama Kadispora.

“Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Jadi Garut Ke-211. Terima kasih kepada Pj. Bupati Garut yang telah mensupport acara yang sedang kami gelar ini. Turnamen ini sendiri digelar selain sebagai Kampanye Anti Narkoba, tujuannya untuk menjaring bibit atlet muda tenis meja di Kabupaten Garut yang nantinya mampu mengharumkan nama daerah,” ungkap Igie dalam sambutannya.

Ia menambahkan tahun ini diikuti oleh sekitar 500-an peserta yang terbagi dalam enam kategori yakni U-2010 Pa/Pi, U-2012 Pa/Pi, Divisi dan Ganda. Para juara, kata Igie, akan menerima piagam penghargaan, piala dan uang pembinaan.

Sambutan Ketua Pelaksana Turnamen Tenis Meja GANNA CUP Pala Pj. Bupati Garut, Igie N. Rukmana, S.Kom.

Sementara, dalam sambutannya Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Garut, Ade Hendarsyah, mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Penggiat Anti Narkoba DPD GANNA, yang menggelar turnamen tenis meja. Ia berharap Turnamen Tenis Meja GANNA CUP Piala Pj. Bupati Garut ini bisa menjadi agenda tahunan dan terus meningkat kualitasnya serta dapat menghasilkan bibit atlet yang mengharumkan Garut.

Pj. Bupati Garut didampingi Kadispora saat menemui peserta turnamen tenis meja usai membuka acara Gebyar Pesona Budaya, Sabtu (27/04/2024).

“Sebuah turnamen bisa difungsikan sebagai ajang untuk mencari bibit-bibit atlet olahraga yang handal, yang perlu terus dipupuk dan dikembangkan. Tujuannya bisa berprestasi pada event yang lebih tinggi,” tandas Kadispora.

Lebih lanjut dikatakan, bahwa keberhasilan event olahraga sangat tergantung oleh berbagai faktor dan komponen, baik itu panitia penyelenggara, peserta, maupun penonton. Karena hal tersebut kita semua berharap pihak terkait bisa memberikan kontribusi maksimal untuk kesuksesan turnamen ini.

“Dalam sebuah kompetisi, kalah atau menang adalah hal yang biasa. Kami berharap semua menjunjung tinggi sportivitas, terutama panitia, wasit dan tentunya para atlet. Kami berharap melalui kegiatan ini dapat menambah pemahaman para peserta, terutama pelajar, tentang bahaya penyalahgunaan Narkoba,” pungkas Ade Hendarsyah. (*)