Bangun Sinergitas, DPK APDESI Bayongbong Garut Gelar Pertemuan dengan Paguyuban Wartawan, Ini yang Dibahas

SEPUTAR GARUT1,692 views

Pertemuan tersebut membahas banyak hal tentang penguatan sinergi antara PWB yang sudah terjalin dengan DPK Apdesi Bayongbong selama ini.

Ketua PWB, Agah Margana menyambut baik kehadiran pengurus DPK Apdesi di sekretariat. Agah mengucapkan terima kasih atas kemitraan yang selama ini telah terbangun dengan PWB.

Menurutnya, untuk memperkuat jalinan kemitraan selama ini, PWB akan menyiapkan sejumlah program penguatan publikasi guna mendukung pemerintah desa, agar informasi seputar desa bisa tersampaikan lebih luas di masyarakat.

Agah menerangkan, potensi sekecil apapun yang ada di desa bahkan di tingkat RT RW, PWB siap untuk memfasilitasi pemerintah desa agar bisa tersampaikan kepada masyarakat.

Senada dengan itu, Toni Ahmad Efendi, selaku Wakil Ketua PWB menjelaskan, diantara pembahasan yang dilakukan antara PWB dengan DPK Apdesi adalah bagaimana kontribusi PWB dalam penguatan publikasi potensi desa yang ada di Kecamatan Bayongbong.

Salah satu program yang ditawarkan PWB adalah akan menyiapkan program podcast untuk memfasilitasi pemerintah desa dalam menjabarkan program-programnya.

Di samping podcast, PWB juga akan memperkuat publikasi melalui website sebagaimana yang sudah berjalan selama ini. Di samping itu, tidak menutup kemungkinan jika ke depan antara PWB dan DPK Apdesi juga akan membuat event atau program-program sosial yang lebih terasa di masyarakat.

Jajaran pengurus DPK Apdesi Bayongbong pun menyambut baik upaya yang akan dilakukan oleh Paguyuban Wartawan Bayongbong tersebut. (TN)