Selain itu, bantuan juga berupa Pipa PVC diterima dari Workshop Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Garut.
“Untuk bantuan Pipa dari workshop PUPR sudah didistribusikam ke lima RW untuk perbaikan saluran air,” terang Lurah Ohan.
Atas nama warga masyarakat, terutama korban terdampak, Lurah Cimuncang menyampaikan ucapan terima kasih atas langkah cepat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut dalam hal penanganan bencana, terkhusus di wilayah Kelurahan Cimuncang. (Ndy)
Komentar ditutup.