Salurkan Bantuan kepada Penderita Hidrosefalus, Camat Selaawi Sampaikan Terima Kasih kepada Baznas Garut

SEPUTAR GARUT1,163 views

“Alhamdulillah disaat pandemi seperti sekarang ini, keluarga adinda Julia Rapanda penderita Hidrosefalus mendapat bantuan pengobatan. Saya berterimakasih sekali atas bantuan dari Pemkab Garut melalui Baznas Kabupaten Garut. Semoga bermanfaat,” ucapnya.

Sementara Ketua Baznas Kabupaten Garut, Rd H Aas Kosasih S Ag M Si melalui Bidang Pendistribusian, Dik-Dik Oktavian menyampaikan, donasi yang disalurkan sebagai bentuk realisasi program Garut Sehat. Program ini adalah bentuk upaya Baznas untuk memberikan bantuan bagi dhuafa yang tidak mampu.

“Program yang dilaksanakan Baznas pun tidak terpaku kepada Garut Sehat saja, tapi ada juga Garut Peduli, Garut Cerdas, Garut Taqwa dan Garut Makmur. Tentunya bantuan yang diberikan dengan kuota yang berbeda. Terima kasih kepada para muzaki, khususnya kepada ASN dan alhamdulillah zakat, infak dan sedekahnya hari ini disalurkan kepada masyarakat,” jelas Dik-Dik.

Selain itu, apresiasi pun disampaikan Ahmad Kosasih selaku Kepala Desa Cirapuhan kepada instansi yang terkait dalam program “Garut Sehat” ini.

“Untuk keluarga penerima manfaat diharapkan agar bisa memanfaatkan dengan sebaik-baiknya apa yang telah diberikan pihak Baznas dan Kecamatan Selaawi tersebut,” ujar Kades Cirapuhan. (Gie)

Komentar ditutup.