Forkopimcam Sukaresmi Garut Gelar Donor Darah

SEPUTAR GARUT1,643 views

Camat Sukaresmi Drs Heri Hermawan, disela-sela kegiatan, menuturkan, kegiatan ini sangat bagus sekali dan Bhakti Sosial donor darah ini diharapkan bisa kontinyu atau berkelanjutan dan rutin diselenggarakan setiap tiga bulan sekali.

“Saya sangat mendukung kegiatan seperti ini dan bisa berkontinu berlanjut setiap tiga bulan, bahkan menurut sejarah kecamatan sudah tigabelas tahun , baru kali ini ada kegiatan donor darah dari Palang Merah Indonesia atau PMI seperti sekarang ini,” ujar Heri.

Sementara dari pihak PMI Garut, Miftah, mengatakan, dari hasil kegiatan donor tersebut, terkumpul 51 labu darah yang masuk dari 115 peserta. Dikarenakan kondisi peserta donor darah, badannya yang tidak sehat atau tidak stabil,” katanya. (Mahdi)

Komentar ditutup.