Warga Kampung Batu Gede Bayongbong Kompak Berqurban Empat Ekor Sapi dan Delapan Kambing

SEPUTAR GARUT2,662 views

Ketua Panitia Kurban sekaligus ketua Rukun Warga (RW) 01 Nanang Koswara disela kegiatan menuturkan, sengaja dibentuk panitia kerjasama dua RW yakni RW 01 dan 02 dan unsur tokoh dari kedua wilayah dilibatkan secara langsung.

Nanang Koswara, Ketua RW sekaligus Panitia Qurban di Kampung Bojong Gede.

“Semua unsur dilibatkan, tokoh masyarakat, tokoh agama, ketua pemuda, supaya terlihat kompak, dan lagi kita tidak mungkin bekerja sendiri-sendiri,” ujar Nanang.

Ditambahkan Nanang, ini wujud bergotong royong, juga meningkatkan silaturahmi di wilayah kampung Batugede ini agar selalu bersama membangun kebersamaan. Nanang menjelaskan jumlah hewan qurban yang dikelola yakni 4 ekor Sapi dan 8 ekor Kambing.

“Di Hari Raya Idul Adha ini direncanakan seluruh masyarakat akan dibagi dengan hitungan jiwa dengan hitungan 1/4 kilogram,” pungkasnya (Dar)

Komentar ditutup.