Ketua Komunitas Baraya 85, Apep Karom Lutfi menjelaskan, kegiatan bertujuan untuk menyambung tali silaturahmi antar alumni SMPN 1 Bayongbong, sekaligus berbagi bahagia dan berbagi manfaat dengan masyarakat yang kurang beruntung, selain dari temu kangen dengan kawan kawan masa smp dulu yang kini telah berjauhan dengan kesibukanya masing masing.
“Kami berharap kegiatan positif seperti ini terus berlanjut,” ujar Apep.
Ditempat yang sama, perwakilan penyelenggara kegiatan, Usep yang didampingi Asep Cicha, kegiatan yang digelar alumni SMPN 1 Bayongbong Angkatan 1985 ini bukan yang pertama kali. Sebelumnya menggelar kegiatan serupa di Kecamatan Sukaresmi.
“InsyaAlloh tahun tahun berikutnya akan diagendakan reuni dalam bentuk kegiatan lain yang bermanfaat bagi masyarakat” tuturnya.
Kepala Desa Mulyasari Asep Sopian selaku tuan rumah dalam kegiatan tersebut, menyambut baik kegiatan yang diinisiasi oleh para alumni SMPN 1 Bayongbong. Hal ini kata Kades Asep, tak hanya meningkatkan jalinan silaturahmi antara para alumni, kegiatan itu sekaligus memberikan pembelajaran kepada kita semua untuk berbagi dengan orang yang kurang beruntung.
“Yang jelas, para alumni menunjukkan kecintaan mereka terhadap almamater meskipun mereka sudah puluhan tahun yang lalu lulus dari sekolah,” kata Kades Mulyasari. (MAS)
Komentar ditutup.