Jumlah DPT di TPS Pakuwon Garut Kota Didominasi Perempuan 

FOKUS1,526 views
Warga Kelurahan Pakuwon Garut Kota yang mencoblos di TPS 008

Ketua KPPS 008 Kelurahan Pakuwon, Dian Mardiana menyampaikan, jumlah pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 331 orang, terdiri dari 158 laki-laki dan 173 perempuan.

“Mudah-mudahan kegiatan pemungutan suara untuk Pilkada Gubernur Wakil Gubernur dan Bupati Wakil Bupati Garut ini berjala lancar dari awal sampai nanti penghitungan suara,” ujar Dian, saat memulai acara.

Dian juga mengingatkan kepada para pemilih, jiga menemukan surat suara rusak sebelum dipakai, agar dikembalikan ke panitia untuk diganti dengan surat suara yang baru.

“Kita mengingatkan para pemilih, bila ada surat suara rusak sebelum di coblos, segera minta ganti. Juga bila ada pemilih orangtua akan diutamakan atau dibantu, kalau saja salah melipat surat suara setelah nyoblos mungkin, untuk kelancaran akan ada petugas KPPS yang membantu,” jelasnya.

Pantauan hariangarutnews.com, tepat pukul 07.00 WIB, kegiatan pembuakaan dilaksanakan, diawal dengan pendaftaran pemilih dan pemanggilan masing-masing pemilih untuk memberikan suara di bilik suara. (Ndy)