Keduanya datang langsung ke kediaman Calon Bupati Garut dr Helmi Budiman untuk menyampaikan dukungan dan berharap, Helmi-Yudi harus memimpin Kabupaten Garut lima tahun mendatang. Meskipun secara partai, Gerindra Kabupaten Garut mengusung Paslon 02 Syakur-Putri.
“Kami punya hak untuk menentukan pilihan sesuai hati nurani kami. Makanya kami datang untuk menyampaikan dukungan mutlak kepada Paslon Helmi-Yudi. Saya Gerindra Prabowo bukan Gerindra Enan (
Ketua DPC Gerindra Garut,” kata Asep Irfan didampingi Lala Lasmini usai kunjungan kepada dr Helmi Budiman, Selasa (05/11/2024).
Diketahui, koalisi partai politik yang mengusung Paslon 01 Helmi-Yudi adalah PKS, PPP, Perindo dan PSI. Meski koalisi jumlahnya hanya 4 partai saja, namun dukungan masyarakat Garut terus mengalir dari ratusan relawan dan komunitas. Artinya, Palson 01 Helmi-Yudi kini berkoalisi dengan rakyat secara penuh. (Ndy)