Dinas Perkim Garut Data Kerugian Bencana Alam di 14 Kecamatan

FOKUS1,791 views

“Kami masih melakukan pendataan. Estimasi kerugian diperkirakan hingga miliaran rupiah. Rumah-rumah tersebut sebagian besar milik sendiri dan ada juga rumah yang milik orang lain. Itu perkiraan sementara dari kerusakan yang ditimbulkan, baik rumah, maupun fasilitas jembatan dan lainnya,” ungkap Kepala Dinas Perkim Kabupaten Garut, Ahmad Maulana, Senin (18/07/2022).

Diungkapkannya, rumah-rumah tersebut diantaranya rumah permanen, semi permanen, dan sisanya non permanen.

“Sebagian besar kerusakan karena hanyut terbawa aliran sungai ada juga dinding yang terbuat dari bahan kayu dan tripleks. Beberapa rumah kategori permanen juga ada. Kerusakan rumah kebanyakan karena tergenang air dan lumpur,” jelas Kadis Perkim. (Igie)

Komentar ditutup.