Ciptakan Lagu Kereta Api Garut, Instagram Wakil Bupati Diserang Komentar Warganet

FOKUS, GARUT KOTA2,303 views

Ketika di wawancara melalui sambungan telepon seluler pribadinya pada Sabtu (19/02/2022), Wabup Hemli mengatakan, lagu tersebut sengaja dibuat untuk menyambut Kereta Api Garut yang sebentar lagi akan beroperasi.

“Lagu ini dipersembahkan untuk warga masyarakat Kabupaten Garut, mudah-mudahan bisa diterima oleh semua kalangan. Mari kita sambut Kereta Api Garut dengan penuh cinta dan berkah,” ungkapnya.

Orang nomor dua di Kabupaten Garut ini juga melantunkan potongan lirik Kereta Api Garut ciptaannya.

“Ku disini denganmu kasih, menikmati perjalanan bersamamu, teringat kejayaan kotaku dulu, kan kujaga dengan jiwa ragaku”

Dikatakan Wabup Helmi, Station Kereta Api Garut menyimpan sejuta cerita. Dengan beroperasinya kembali, kereta. kata dia, berharap Garut lebih maju dan perekonomian pun semakin tumbuh pesat.

“Mari kita jaga dan rawat stasiun ini dengan sepenuh hati dan rasa memiliki,” tuturnya.

Karya Wabup Helmi tersebut pun mendapatkan komentar beragam saat diposting melalui instagram pribadinya kanghelmi_budiman. Berbagai komentar warganet seperti akun alhar_pp dalam sekali makna lirik lagunya pak wabup dan akun faryd_mohammad alhamdulillah gaduh pemimpin multitalent.

Diketahui, Station Kereta Api Garut diklaim oleh Pemerintah Kabupaten Garut sendiri sebagai station termegah di Indonesia. (YB)

Komentar ditutup.