
Camat Tarogong Kidul, Doni Rukmana, saat di konfirmasi menyampaikan, saat ini Pemerintah Kabupaten Garut sedang berupaya sekuat tenaga dalam penanggulangan percepatan pemutusan mata rantai penyebaran Covid 19.
“Dimohon seluruh masyarakat ikut mendukung program ini, demi kesehatan masyarakat Kabupaten Garut, khususnya masyarakat Tarogong Kidul. Saya tekankan, patuhi himbauan yang telah dikeluarkan khususnya dalam pelaksanaan PSBB,” ucapnya, Sabtu (09/05).
Hal ini pun, kata Doni, tindak lanjut terkait adanya informasi bahwa di sepanjang JalanTerusan Pahlawan kerap kedapatan kerumunan orang. Mendapat kabar tersebut, Tim Gugus Tugas Kecamatan Tarogong Kidul langsung terjun ke lokasi guna melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat agar mitigasi pencegahan penyebaran Corona bisa terwujud.
Dengan bukti nyata dan peran serta masyarakat, diantaranya, pertama, apabila keluar rumah pakai masker, kedua, Jaga jarak sosial, ketiga, biasakan cuci tangan pake sabun dan ke empat Menjaga Prilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
“Semoga upaya kita semua cepat terwujud. Mohon doa restunya, kami yang berada di garda depan penanggulangan Covid 19 diberikan kesehatan. Tentunya dengan bukti nyata dan peran serta masyarakat, diantaranya apabila keluar rumah pakai masker, Jaga jarak sosial, biasakan cuci tangan pake sabun dan Menjaga Prilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS),” tandas Doni.
Ia juga menyampaikan, bahwa untuk memastikan kondisi kesehatan jajaran tim, Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Tarogong Kidul juga telah dilakukan repid test, dan dinyatakan sehat. (Ndy-Jhon)
Komentar ditutup.