Gelar Pasukan Operasi Lilin Lodaya 2019, Ketua Pokdar Kamtibmas Polres Garut : Saling Toleransi Kunci Utama Terciptanya Kondusifitas

HALO POLISI1,260 views

Amanat Kapolri yang disampaikan secara tertulis oleh Kapolres Garut AKBP Dede Yudi Ferdiansyah SIK MIK menyampaikan bahwa Pelaksanaan oprasi lilin 2019 dilaksanakan mulai tanggal 23 Desember 2019 hingga 1 Januari 2020 melibatkan 10.000 personil gabungan TNI-Polri serta komponen masyarakat lainnya.

Dalam hal ini, Polri dibantu oleh komponen masyarakat yang salah satunya adalah Kelompok Sadar Keamanan Ketertiban Masyarakat (Pokdar Kamtibmas) Polres Garut diikut sertakan membantu dalam bidang komunikasi.

Ketua Pokdar Kamtibmas Polres Garut, Igie N Rukmana S Kom usai mengikuti apel gelar pasukan menyampaikan, sebagai Mitra polri bersama Sahabat Polisi (SP) Senkom, dan FKPM akan selalu berkomitmen berpartisipasi membantu polri untuk mewujudkan Kabupaten Garut kondusif, salah satunya melalui alat komunikasi (HT) kami akan memberikan informasi-informasi yang selanjutnya akan ditindaklanjuti oleh aparat yang berwenang.

“Bersama Mitra Polri lainnya, kami akan membantu Kepolisian, TNI dan Pemerintah Daerah untuk menjaga kondusifitas perayaan Natal dan tahun Baru. Saling toleransi antar umat beragama merupakan kunci utama terciptanya kondusifitas suatu wilayah. Selamat hari Natal bagi yang merayakannya dan semoga di tahun mendatang lebih baik serta lebih aman dan nyaman,” pungkas Ketua Pokdar Kamtibmas Polres Garut. (Ndy)

Komentar ditutup.

Berita Terbaru